Second Meeting - Komputer dan Masyarakat

KOMPUTER DAN MASYARAKAT



        Pertemuan kedua mata kuliah Komputer dan Masyarakat Semester Ganjil Tahun Ajaran 2023/2024 yang berlangsung pada akhir bulan Agustus yakni hari Kamis, 31 Agustus 2023 bertempat di Kampus Universitas Negeri Semarang, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Pertemuan kedua kali ini sudah berjalan sistem Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) membahas tentang peran sosial teknologi informasi dan profesionalisme.

Sebelum itu, apa itu teknologi? Teknologi berasal dari kata latin Texere yang berarti:
- to weave (menenun)
- to construct (membangun) (Rogers,1986)

Teknologi adalah sebuah rancangan tindakan instrumental yang dapat mengurangi ketidakpastian dalam proses hubungan antara dampak dan tujuan untuk mencapai suatu hasil yang diinginkan.
Teknologi sendiri terdiri menjadi dua; 1) Perangkat keras (hardware), 2) Perangkat lunak (software). 

Saat ini manusia tidak lepas dari peranan teknologi, terlebih peranan teknologi informasi yang sangat membantu manusia dalam melakukan aktivitas hariannya. Teknologi Informasi itu sendiri ialah bidang ilmu yang mempelajari bagaimana suatu program informasi dapat diolah dan disebarluaskan secara mudah, efektif, dan cepat. Hal itu memengaruhi proses bertukar informasi antar manusia dalam waktu yang sangat cepat. Dari data yang diambil dari International Telecommunication Union (ITU) tahun ke tahun, persentase penggunaan jaringan telekomunikasi internet di Indonesia setiap tahunnya meningkat drastis. Itu dipengaruhi karena pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang sekarang dipergunakan di setiap bidang-bidang kehidupan.

Contoh pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi di bidang-bidang kehidupan:
  1. Pendidikan 
  2. Bisnis atau Usaha
  3. Pemerintahan
  4. Sosial 
  5. Kesehatan Masyarakat
  6. Layanan Penerbangan 
  7. Perbankan, dll

Dari pemanfaatan itu semua teknologi informasi jugalah sebuah sistem yang dibuat, dikelola, dikembangkan, dan diakses oleh setiap manusia yang terkoneksi dalam sebuah jaringan internet. Faktor-faktor itu yang menyebabkan munculnya dampak positif dan negatif dalam penggunaan teknologi informasi. Dampak positif dan dampak negatif yang muncul sebab penggunaan teknologi informasi antara lain:

A. Dampak Positif
  • Internet sebagai media komunikasi untuk bertukar informasi antar manusia secara cepat dan efisien
  • Internet sebagai media pertukaran data
  • Kemudahan dalam mengakses layanan bisnis, transaksi, dll
B. Dampak Negatif
  • Ketergantungan (kecanduan)
  • Penyebaran dan ajakan tindakan kekerasan seksual (pornografi)
  • Antisocial behaviour
  • Pelanggaran hak privasi individu
  • Ajaran kesesatan 
  • Rasisme
  • Ujaran kebencian
  • Kejahatan jenis baru yang tidak terduga sebelumnya.

Maka dari itu, manusia sebagai otak dan dalang dari teknologi sebaiknya pandai-pandai dalam memanfaatkan sebuah kelebihan dari teknologi informasi supaya tidak mengubah yang awalnya kelebihan menjadi sebuah hal keburukan. Dengan itu fungsi dan manfaat dari teknologi yang sudah muncul bisa dipergunakan oleh manusia untuk memermudah setiap aktivitas kehidupan sehari-hari. Selain itu, kesadaran penggunaan teknologi informasi juga sangatlah penting yang harus diketahui dan dipahami setiap orang yang menggunakan peralatan multifungsi tersebut.



Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.